4 Langkah Membersihkan Dan Merawat Shower


4 Langkah Membersihkan Dan Merawat Shower | Sebagai perangkat mandi yang setiap harinya digunakan, shower wajib mendapatkan perhatian lebih dalam perawatannya. Selain karena faktor kualitas shower, ketidaktelatenan Anda dalam merawat shower Anda dapat membuat shower Anda justru menjadi masalah dan membawa bibit penyakit.

Bagaimana cara terbaik dalam merawat shower? Berikut 4 Langkah Membersihkan Dan Merawat Shower pada Kamar Mandi anda :

Pertama, Anda wajib meletakkan shower kembali ke tempatnya setelah digunakan (untuk hand shower). Jangan biarkan shower tergeletak begitu saja di lantai, karena lantai kamar mandi mengandung banyak kuman.

Pastikan saat memegang shower dengan menggunakan tangan, kondisi tangan Anda dalam keadaan bersih sehingga tidak akan mengotori shower Anda. Ingatkan untuk seluruh penghuni rumah untuk menerapkan kebiasaan sehat seperti ini.


Selanjutnya, Anda dapat membersihkan selang-selang shower dengan mengelapnya menggunakan kain bersih. Gunakan juga cairan khusus pembersih shower untuk melakukan proses pembersihan selang shower ini.


Jamur juga menjadi salah satu penyebab shower menjadi tidak sehat. Untuk mencegah pertumbuhan jamur pada shower, pastikan ventilasi udara di kamar mandi Anda berfungsi dengan baik karena jamur sangat menyukai area-area lembab dengan sirkulasi udara yang minim.

Biarkan kipas ventilasi tetap menyala dalam kurun waktu 20 hingga 30 menit setelah Anda mandi. Hal ini berfungsi untuk mengeringkan kelembaban di area kamar mandi Anda, sehingga pertumbuhan jamur dapat diminimalisir.


Langkah terakhir, Anda dapat membersihkan shower Anda dengan menggunakan cairan pembersih khusus shower. Sekarang sudah banyak dijual di pasaran. Jika tidak, Anda dapat menggunakan cairan pemutih pakaian untuk membersihkan shower.


Cairan yang satu ini ternyata juga dapat digunakan untuk membuat jamur enggan bersarang pada shower. Caranya, Anda cukup melarutkan 10 sendok larutan pemutih dengan dicampur air tentunya. Selanjutkan Anda tinggal menyiramkan cairan tersebut pada shower. Lakukanlah langkah ini setidaknya satu bulan sekali sehingga jamur tidak akan berani tumbuh lagi.


Cara hidup yang sehat dan perawatan yang baik pastinya akan selalu menjaga kesehatan Anda dan keluarga. Mulailah kebiasaan dan perawatan tersebut mulai dari sekarang yah, 

0 Response to "4 Langkah Membersihkan Dan Merawat Shower"

Post a Comment

Ads 468 X 60

/div>