Inspirasi Hijau Segar Dalam Desain Interior Kamar Mandi


Inspirasi Hijau Segar Dalam Desain Interior Kamar Mandi | Kamar mandi bisa dikatakan dalam kategori jantung di dalam sebuah rumah dan menjadi tempat yang nyaman untuk relaksasi. Jika Anda ingin menghabiskan waktu sendiri, tenang, dan lebih privasi tentu kamar mandi menjadi bagian yang pas. Namun sebagian besar skema pilihan warna kamar mandi syarat akan warna netral nan tradisional atau kamar mandi yang di dominasi oleh warna putih bersih. Mengapa tak membuat nuansa berbeda pada kamar mandi dengan memilih palet warna lain?

Hijau memberikan nuansa yang segar di kamar mandi meski umumnya warna ini jarang digunakan. Hijau menjadi warna yang ideal untuk diaplikasikan pada kamar mandi. Bahkan kamar mandi pun bisa tampak lebih hijau dengan tambahan dekorasi tanaman hias dalam ruang. Hijaunya kamar mandi bisa menciptakan rasa tenang yang berdekatan langsung dengan alam. Sebelum mengaplikasikan Inspirasi Hijau Segar Dalam Desain Interior Kamar Mandi  pada kamar mandi, pastikan bagian mana dalam kamar mandi Anda yang akan diberikan nuansa hijau. 

Aksen Dinding


Memberi aksen warna hijau pada dinding, lantai, atau langit-langit kamar mandi tampaknya bukan hal yang sulit. Pilih bagian yang pas pada kamar mandi Anda untuk diberikan aksen berwarna segar ini. Untuk lebih efektif, gunakan hijau pada dinding terutama jika kamar mandi Anda memiliki lebih dari satu jendela. Membuat dinding dengan aksen hijau dan paduan cahaya alami jendela akan memberi nuansa segar pada kamar mandi. Bingkai jendela berwarna putih menjadi pilihan yang pas untuk memberi keseimbangan warna dalam ruang. Jangan ragu untuk menggunakan cermin besar agar memberi efek ruang yang lebih luas dan segar.

Efek Hijau


Jika kamar mandi Anda tak terlalu besar, gunakan hijau sebagai efek yang maksimal lewat cahaya ruang. Anda juga bisa menggunakan hijau pada lantai dengan paduan aksen putih untuk menghindari kesan monoton. Atau Anda juga bisa menggunakan warna hijau dalam warna di lemari penyimpanan / lemari kabinet untuk memberi kesan hijau yang juga segar pada ruang.


Paduan Hijau Putih


Kamar mandi biasanya juga perlu berkoordinasi dengan warna lainnya. Artinya, paling mudah dengan memadukan campuran warna. Misalnya pada kamar mandi yang sebagian besar di dominasi dengan putih, sementara bagian lantai atau ubin dengan fitur berwarna hijau bisa menampilkan kesan yang cukup baik dalam ruang. Peralatan kamar mandi seperti handuk dan panel bisa menciptakan latar belakang warna yang pas.

Aksesoris


Hijau mampu memberi kesan funky apalagi jika di tambah untuk aksen dekorasi? Tentu kamar mandi bukan hanya ruang privasi saat relaksasi. Dekorasi seperti tanaman hias, tirai kamar mandi juga bisa mengikat elemen kamar mandi menjadi palet warna yang menyatu. Aksesoris lainnya dengan paduan warna hijau juga bisa lewat kabinet dan lemari penyimpanan.


Hijau dalam psikologi warna memang memberi nuansa segar yang alami. Warna hijau juga memberi keseimbangan dan keharmonisan pikiran, tubuh, dan emosi. Bahkan lebih lanjut hijau juga bisa membantu dalam melihat segala sisi menjadi lebih jelas dan terbuka. Bagaimana? Ingin mencoba warna hijau pada kamar mandi Anda?


1 Response to "Inspirasi Hijau Segar Dalam Desain Interior Kamar Mandi "

  1. Inspirasi desain interior kamar mandi yang sangat indah apalagi desain warna pintu kamar mandi hijau segar.

    ReplyDelete

Ads 468 X 60

/div>