Memilih Jenis Shower Yang Sesuai Dengan Kebutuhan


Memilih Jenis Shower Yang Sesuai Dengan Kebutuhan | Cara mandi antara orang yang satu tentu berbeda dengan orang yang lain. Ada orang yang senang berlama-lama di kamar mandi karena berbagai alasan, namun ada juga orang yang hanya mementingkan kepraktisan mandi. 

Berdasarkan dua sifat di atas, para produsen yang memproduksi peralatan mandi seperti shower pun menyediakan berbagai macam pilihan shower sesuai dengan kebutuhan penggunanya. Untuk Anda yang mungkin termasuk ke dalam salah satu di antaranya, Berikut adalah sekilas tentang Memilih Jenis Shower Yang Sesuai Dengan Kebutuhan

Bagaimana Kekuatan Semprotan Air Shower?


Kekuatan semprotan air shower memiliki pola semprotan yang bervariasi, mulai dari percikan air seperti jarum, semprotan halus sampai dengan semprotan yang deras. Untuk Anda yang tidak terbiasa berlama-lama di kamar mandi, Anda bisa memilih menggunakan semprotan shower yang deras. Sedangkan untuk Anda yang betah berlama-lama di bawah shower, Anda bisa memilih menggunakan shower dengan semprotan halus. Hal ini tentunya untuk menghemat pengeluaran air Anda.

Shower untuk Kesehatan


Perkembangan teknologi yang semakin maju membuat shower tidak hanya digunakan sebagai peranti mandi yang praktis saja. Shower juga dapat digunakan untuk memijat pundak atau bahu Anda kala sedang mandi.

Cara shower memijat pundak atau bahu Anda tersebut adalah dengan menggunakan tenaga semprotan yang kuat. Teknologi shower jenis ini dinamakan dengan body jet. Bagi Anda sering lelah karena aktivitas keseharian Anda, shower jenis ini sangat cocok untuk untuk membuat tubuh Anda menjadi lebih santai. 

Bentuk dan Ukuran Shower


Shower mempunyai berbagai varian bentuk dan ukuran. Jika anggota keluarga Anda ada yang masih kecil, Anda bisa memilih jenis hand shower yang mudah dijangkau. Pastikan jika penyangga shower berada pada ketinggian yang mudah dijangkau oleh semua anggota keluarga. Sedangkan jika Anda memilih shower gantung, ketinggian peletakkan shower ideal adalah berkisar antara 190 cm hingga 200 cm.

Pengaturan Suhu


Untuk mengatasi cuaca yang tidak menentu, Anda mungkin bisa menggunakan jenis shower yang sudah dilengkapi dengan thermostat. Yang perlu diperhatikan, Anda juga sebaiknya memilih thermostat yang dilengkapi dengan material penghambat panas sehingga kulit tidak melepuh saat mengenai thermostat tersebut.

0 Response to "Memilih Jenis Shower Yang Sesuai Dengan Kebutuhan"

Post a Comment

Ads 468 X 60

/div>