Menciptakan Kamar Tidur Yang Sejuk Tanpa Pendingin Ruangan


Menciptakan Kamar Tidur Yang Sejuk Tanpa Pendingin Ruangan | Hari yang panas menjadi musuh utama saat sedang tidur di kamar. Seringkali Anda mungkin terbangun dengan keringat bercucuran sepanjang badan di malam hari karena cuaca yang sangat panas. Hal ini tentu mengganggu kualitas tidur Anda. Akibatnya, Anda mungkin akan kelelahan esoknya saat menjalankan aktivitas sehari-hari Anda.

Coba terapkanlah beberapa ide di bawah ini agar kamar tidur Anda tidak lagi terasa begitu panas. Cara yang kami referensikan di bawah ini cukup jitu untuk mengurangi hawa panas di dalam ruangan tidur Anda tanpa menggunakan pendingin ruangan. Berikut adalah cara Menciptakan Kamar Tidur Yang Sejuk Tanpa Pendingin Ruangan

Ubah Cat Dinding Ruangan Tidur Anda


Cuaca seringkali panas dan tidak bersahabat, untuk itu Anda patut memilih cat warna dinding kamar tidur dengan warna-warna yang mampu memunculkan kesejukan namun tidak membuat silau mata Anda. Warna yang paling cocok untuk kondisi ini adalah warna biru muda.

Biru muda merupakan warna yang bisa membawa kesejukan untuk setiap yang melihatnya dan cenderung menenangkan pikiran karena warna ini identik dengan warna biru laut yang sejuk. Coba untuk mengkombinasikan warna putih dan juga biru muda pada kamar tidur Anda.



Pakai Lantai Kamar dari Kayu


Kayu cenderung akan menyerap cuaca dingin malam dan menyebarkannya ke seluruh ruangan. Dampaknya Anda akan merasa lebih sejuk walaupun cuaca sedang dalam keadaan panas. Selain itu corak kayu juga mudah dipadu-padankan dengan corak warna dinding kamar tidur Anda.

Saat ini material lantai kayu semakin diminati karena memiliki berbagai motif dan jenis. Nilai tambah lainnya dengan mengaplikasikan kayu sebagai lantai kamar Anda adalah lantai kamar Anda akan cenderung terlihat lebih bersih dan rapi daripada menggunakan lantai dengan bahan material lainnya. Bukan hanya memberikan efek sejuk saat cuaca sedang hangat, namun saat cuaca sedang dingin juga mampu memberikan efek kehangatan. 

Perbanyak Jendela Kaca
Saat cuaca sedang panas, Anda mungkin dapat membuka beberapa kaca jendela di kamar tidur Anda. Dengan demikian, udara sejuk di luar mungkin akan berhembus masuk dan keluar dari kamar Anda. Selain itu, Anda juga dapat melihat ke arah luar karena bahan material jendela Anda terbuat dari kaca.

Beri Ventilasi Udara


Sirkulasi masuk dan keluar udara sangat penting untuk menjaga kesejukkan kamar tidur Anda. Udara panas yang menyesakkan akan tetap berkumpul di kamar tidur Anda jika tidak ada ventilasi udara. Udara akan terus silih berganti masuk dan keluar. Anda pun akan diuntungkan dengan sirkulasi udara baru yang masuk dan keluar di kamar tidur Anda.

Jangan Tidur Menggunakan Lampu



Efek cahaya lampu di malam hari ternyata dapat membawa hawa panas untuk kamar tidur Anda. Jika Anda memang takut tidur dalam gelap, Anda dapat menggunakan lampu tidur yang umumnya lebih kalem disbanding dengan lampu kamar yang benderang.

Jangan lupa untuk mematikan lampu di kamar tidur Anda jika sedang tidak berada di ruangan. Selain untuk menghemat energi di rumah, Anda juga dapat sedikit menyejukkan kamar tidur Anda.

Seusai Beraktivitas Berat, Jangan Masuk ke Dalam Kamar


Saat melakukan aktivitas yang berat seperti berolahraga ataupun aktivitas lainnya, jangan langsung masuk ke kamar. Nafas yang masih memburu membuat udara di kamar Anda akan cepat terisi oleh karbondioksida yang dapat membuat pengap. Usahakan untuk mendinginkan diri Anda dulu atau menstabilkan nafas terlebih dahulu sebelum masuk ke dalam kamar Anda.


0 Response to "Menciptakan Kamar Tidur Yang Sejuk Tanpa Pendingin Ruangan"

Post a Comment

Ads 468 X 60

/div>